Lowongan Kerja Jakarta

Lowongan Kerja CPNS Kementerian Pertanian


LOKERBUMN.INFO - Informasi pendaftaran CPNS di Kementerian Pertanian 2016 saat ini dibuka kembali untuk THL-TB Penyuluhan Pertanian. Bagi anda yang ingin menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dibidang pertanian silahkan bisa anda baca rincian lengkap mengenai pengumuman penerimaan Calon Pengawa Negeri Sipil Kementerian Pertanian selengkapnya berikut ini.
Kementerian Pertanian Republik Indonesia (disingkat Kementan RI) adalah salah satu Kementerian di Indonesia yang membidangi urusan pertanian, perkebunan dan peternakan. Kementerian Pertanian Republik Indonesia dipimpin oleh seorang Menteri Pertanian. Sejak 27 Oktober 2014, Menteri Pertanian dijabat oleh Amran Sulaiman.
Kantor Pusat Kementerian Pertanian:
Jl. Harsono RM. No. 3, Ragunan-Jakarta 12550, Indonesia 
Dibulan September 2016 hari ini Kementerian Pertanian kembali membuka pendaftaran CPNS terbaru untuk para lulusan baru yang memiliki tenaga kerja profesional dibidang pertanian. Adapun persyaratan mengenai kualifikasi dari CPNS Kementerian Pertanian adalah sebagai berikut:

THL-TB PENYULUH PERTANIAN TAHUN 2016

Persyaratan:

  • Berstatus sebagai Tenaga Harian Lepas - Tenaga Bantu (THL-TB) Penyuluh Pertanian yang diangkat pada Tahun 2007 sampai dengan 2009 dan masih aktif sebagai THL-TB PP, yang dibuktikan dengan Keputusan Menteri Pertanian Tahun 2016; 
  • THL-TB Penyuluh Pertanian yang berpendidikan SLTA/SMK, D.III dan S1/D4 bidang pertanian;
  • Mempunyai nomor peserta pada saat mendaftar menjadi THL-TB Penyuluh Pertanian.
  • Peserta berusia maksimal 35 tahun pada 05 September 2016.
  • Proses pendaftaran online pelamar dapat diakses melalui situs resmi SSCN BKN (https://sscn.bkn.go.id), dan pelamar mengunggah hasil scan KTP/Keterangan Domisili dalam format PDF, dengan ukuran maksimal 400 kb.
  • Pelamar mengisi formulir pendaftaran secara online dan mencetak kartu peserta ujian tersebut, lalu menandatanganinya dengan ballpoint tinta warna hitam.
  • Pendaftaran secara online pada tanggal 8 s.d 20 September 2016 di (www.pertanian.go.id) dan (https://sscn.bkn.go.id);

Prosedur Pendaftaran:

Bagi kandidat yang memenuhi persyaratan lowongan kerja untuk penerimaan CPNS Kementerian Pertanian silahkan lakukan pendaftaran secara online melalui situs resmi Kementerian Pertanian dan mendapat informasi lebih lanjut mengenai penerimaan CPNS 2016 yang saat ini sedang dibuka. 
Batas lowongan 20 September 2016
Diatas adalah informasi Lowongan Kerja CPNS Kementerian Pertanian September 2016 hari ini yang kami sediakan untuk anda. Silahkan anda boleh menyebarluaskan info loker Lowongan Kerja CPNS Kementerian Pertanian di atas tetapi jangan lupa untuk menyertakan sumber yang menuju ke blog ini, semoga apa yang telah kami informasikan di blog LOKERBUMN.INFO bermanfaat untuk para pencari kerja di indonesia. Silahkan anda baca juga Lowongan Kerja Oktober 2016 terimakasih
Source: Www.lokerbumn.info

Search This Blog